ADHIKARYA PARLEMENNasional

Vaksinasi Lansia Kabupaten Karawang Purwakarta Belum Optimal, Iis Turniasih Dorong Percepatan Demi Pulihkan Ekonomi

 

DETIKTODAY.COM – Anggota DPRD Jabar Hj. Iis Turniasih mengatakan akibat capaian vaksinasi Covid-19 untuk lansia yang belum optimal, status Kabupaten Karawang dan Purwakarta naik dari PPKM Level 2 ke Level 3.

Ia menyampaikan, naiknya Karawang dari PPKM Level 2 menjadi Level 3 ialah karena vaksinasi untuk lansia belum optimal.

Sementara saat ini, ada penambahan indikator dalam penentuan status PPKM. Penambahannya ialah targetan vaksinasi COVID-19 untuk lansia.

“Indikatornya adalah capaian target Penanganan Covid-19 Kabupaten Karawang dan Purwakarta dalam memaksimalkan vaksinasi untuk warga lanjut usia atau lansia, untuk menurunkan status level pembatasan kegiatan masyarakat,” ujar Hj. Iis Turniasih, Legislator PDI Perjuangan asal dapil X Kabupaten Karawang-Purwakarta.

Atas itulah pihaknya akan mengoptimalkan lagi vaksinasi khusus lansia di Karawang. Salah satunya ialah melalui program vaksinasi keluarga.

“Kondisi pandemi COVID-19 memang kendali akan tetapi, pada indikator vaksinasi masih belum cukup baik, karena tracing masih terbatas. Oleh karena itu, kepada masyarakat, khususnya lansia, kami mengimbau untuk segera melaksanakan vaksinasi agar herd immunity tercapai dan kita kembali melaksanakan aktivitas secara normal,” imbuhnya.

Untuk target vaksinasi secara umum hingga awal Oktober ini sudah mencapai 50 persen dan vaksinasi lansia 40 persen.

“Untuk secara umum kita tercapai targetnya, kalau untuk vaksinasi lansia masih kurang 2,5 persen, kita baru mencapai 37,5 persen,” kata dia.

Iis menambahkan, program peningkatan ekonomi ditengah pandemi terus digencarkan pemerintah Jawa Barat maupun Kabupaten/kota termasuk Karawang dan Purwakarta.

“Harapannya kita harus sama-sama bangkit demi mendorong laju perekonomian daerah yang selama ini terdampak pandemi Covid-19, caranya segera laksanakan vaksinasi sesuai himbauan pemerintah selaras dengan program yang pemulihan ekonomi,” pungkasnya.

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detect

Please consider supporting us by disabling your ad blocker