ADHIKARYA PARLEMEN

Weni Dwi Ajak Kader PDI Perjuangan Wujudkan Cita-Cita Partai

Detiktoday.com – Anggota DPRD Jabar, Weni Dwi Aprianti,S.Ab. mengajak para kader PDI Perjuangan di Kabupaten Cianjur ini untuk bersama-sama merapatkan barisan mendorong cita-cita partai.

“Dalam kesempatan ini tentu saya mengajak para kader khususnya, masyarakat umumnya untuk terus menjaga soliditas serta mendorong cita-cita partai, bekerja keras membangun program agar kepercayaan masyarakat terhadap PDI Perjuangan semakin besar,” ungkapnya.

Hal ini disampaikan saat mengikuti Rapat Koordinasi 3 Pilar Partai yang digelar DPD PDI Perjuangan Jawa Barat bersama DPC Perjuangan Kabupaten Cianjur, Senin 25 Juli 2022.

Menurut legislator PDI Perjuangan asal Dapil IV Jabar Kabupaten Cianjur ini, Rapat Koordinasi 3 Pilar dilaksanakan dalam rangka menjaga kekompakan, menjaga kebersamaan dan soliditas serta meraih cita-cita partai.

“Tujuannya agar selalu menjaga kekompakan, menjaga kebersamaan dalam kita menjalankan tugas-tugas partai ini, tugas-tugas organisasi. Karena itu menjadi modal awal dalam rangka kita untuk berjuang untuk merebut dan meraih cita-cita partai,” kata Weni saat dikonfirmasi Selasa 26 Juli 2022.

Acara yang dihadiri ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jawa Barat Ono Surono, Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jabar Ir. Ketut Sustiawan, Anggota DPR RI Diah Pitaloka, Bupati Cianjur Herman Suherman, para kader serta para pengurus DPC PDI Perjuangan Kabupaten Cianjur.

Dalam arahan DPD PDI Perjuangan Jawa Barat tersebut, Weni menyebutkan serta mengingatkan inti dari konsolidasi PDI Perjuangan yang harus diingat kader dan seluruh Tiga Pilar Partai baik eksekutif, legislatif, dan struktural partai.

Ia menambahkan, jelang kontestasi politik pada 2024, seluruh kader harus fokus membangun konsolidasi organisasi dan bekerja bersama dengan rakyat.

“Jelang tahun politik ini saatnya kita harus kerja keras lagi, lebih fokus pada konsolidasi dan memperkuat organisasi, membangun kekompakan organisasi kepartaian hingga level paling bawah, yaitu level RT/RW atau anak ranting,” tegas Weni.

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detect

Please consider supporting us by disabling your ad blocker