Data di Kementerian Kesehatan Bocor, Disebut Karena Aplikasi Lama

Detiktoday.com – Data publik pada aplikasi electronic Health Alert Card (eHAC) milik Kementerian Kesehatan (Kemenkes) diduga bocor.
Kepala Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan , dr. Anas Ma’ruf. MKM, mengatakan bahwa informasi kebocoran data yang beredar saat ini terjadi pada aplikasi eHAC yang lama. Menurutnya, aplikasi tersebut memang sudah tidak digunakan lagi sejak 2 Juli 2021.
“eHAC sudah tidak digunakan lagi sesuai dengan surat edaran dari Kementerian Kesehatan No HK.02.01 tentang digitalisasi dokumen kesehatan bagi pengguna transportasi udara yang terintegrasi dengan PeduliLindungi,” terang dr. Ma’ruf dalam sesi jumpa pers secara daring di chanel YouTube Kemenkes, Selasa (31/8/2021).
Kemungkinan kebocoran data berada di pihak mitra. Hal itu sudah diketahui pemerintah dan melakukan pengamanan aplikasi juga melibatkan Kementerian Kominfo serta pihak berwajib.
“Perlu saya sampaikan bahwa eHAC yang di PeduliLindungi servernya dan infrastrukturnya berada di pusat data nasional dan didukung oleh Kominfo dan BSSN [Badan Siber Sandi Negara],” lanjutnya.
Untuk langkah mitigasi, aplikasi eHAC juga lama sudah dinonaktifkan. Sedangkan layanan eHAC masih bisa digunakan melalui Peduli Lindungi.
“Saat ini eHAC tetap dilakukan berada di dalam peduli lindungi, eHAC yang digunakan di dalam aplikasi Peduli Lindungi,” ungkapnya.
eHAC merupakan aplikasi ‘test and trace’ bagi orang-orang yang masuk ke Indonesia untuk memastikan mereka tidak membawa virus ke negara tersebut.
Kartu Kewaspadaan Kesehatan ini dikembangkan oleh Direktorat Surveilans dan Karantina Kesehatan, Ditjen Pencegahan, dan Pengendalian Penyakit Kemenkes.
Aplikasi ini diluncurkan pada tahun 2021 oleh Kemenkes Indonesia. Pemerintah Indonesia memperkenalkan eHAC untuk membantu memerangi penyebaran COVID-19 di dalam negeri.
Ini merupakan syarat wajib bagi setiap wisatawan yang masuk ke Indonesia dari luar negeri, baik warga negara Indonesia maupun orang asing. Ini juga diperlukan untuk penerbangan domestik di Indonesia.