ADHIKARYA PARLEMEN

DPRD Jabar Hj Elin Suharliah Tampung Aspirasi Karang Taruna terkait Pelatihan Kerja

Detiktoday.com – DPRD Jabar Hj Elin Suharliah menyebutkan pihaknya menerima aspirasi dari karang taruna mengenai keinginannya untuk dilaksanakan pelatihan pelatihan sebagai sarana memiliki keahlian dalam segala hal sebagai bekal ke jenjang pekerjaan.

“Selain itu juga ada yang menyampaikan aspirasi terkait infrastruktur, dimana ada beberap titik jalan yang sudah rusak,”sebutnya.

Lanjut Elin mengungkapkan dari aspirasi ini, ada yang merupakan kewenangan provinsi dan ada yang merupakan kewenangan kabupaten. Untuk kewenangan Provinsi kita catat dan akan disampaikan nanti sebagai hasil reses. Dan untuk kewenangan kabupaten mungkin akan menjadi masukan saja.

“Mudah mudahan apa yang diinginkan oleh masyarakat bisa terpenuhi baik yang melalui kewenangan kabupaten maupun provinsi,” ujarnya.

Hal ini disampaikan saat mengadakan Reses III tahun sidang 2021-2022 di Aula Desa Karyawangi Kecamatan Parongpong Kabupaten Bandung Barat (KBB), Kamis (07/07/2022).

Hj Elin mengatakan dalam sambutannya bahwa pengertian Reses adalah merupakan tugas anggota dewan dari DPR RI, DPRD Jabar hingga DPRD Kabupaten/Kota untuk menampung aspirasi masyarakat yang nantinya akan disampaikan kepada pihak-pihak yang bersangkutan.

“Reses ini diaksanakan dalam setahun sebanyak tiga kali. Jadi kebutuhan reses ini bukan untuk membagi-bagikan uang, melainkan untuk menampung segala aspirasi, lalu akan saya sampaikan kepada pemerintah untuk ditindak lanjuti,”ujar Politisi PDI Perjuangan ini.

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat III Kabupaten Bandung Barat Dra Hj Elin Surhaliah MSi, dari Fraksi PDI Perjuangan
Hadir dalam kegiatan ini, anggota DPRD KBB dari Fraksi PDI Perjuangan, Kepala Desa Karyawangi beserta jajarannya, ketua PAC Kecamatan Parongpong dan ranting PDI Perjuangan, sesepuh dan para ketua Rw Desa Karyawangi serta tamu undangan lainnya.

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detect

Please consider supporting us by disabling your ad blocker