ADHIKARYA PARLEMEN

Iis Turniasih Sebut Purwakarta Telah Hadirkan Kemajuan

Detiktoday.com – Anggota DPRD Jabar asal Dapil X Jabar meliputi Kabupaten Purwakarta dan Karawang, Hj. Iis Turniasih mengatakan, Purwakarta telah menghadirkan kemajuan yang membanggakan.

“Banyak capaian yang membanggakan telah diraih, kemajuan ini menunjukkan bahwa Purwakarta mampu bersaing dan terus maju,” katanya sekaligus menyampaikan selamat Hari Jadi Kota Purwakarta ke-193 dan Hari Jadi Kabupaten Purwakarta ke-56, Sabtu, 20 Juli 2024.

Dalam momentum Hari Jadi Purwakarta, Iis Turniasih menuturkan bahwa Pemda Provinsi Jabar harus lebih bersungguh-sungguh menunjang Kabupaten Purwakarta dengan membangun berbagai infrastruktur termasuk sarana pendidikan.

“Pemda Provinsi Jabar akan terus berkomitmen untuk kemajuan Purwakarta. Seperti halnya pembangunan infrastruktur pendidikan, ini penting dan sangat dibutuhkan oleh masyarakat,” tuturnya.

Melalui tema Hari Jadi Kabupaten Purwakarta yaitu ‘Derap Langkah Membangun Karsa’ yang mempunyai makna setiap langkah yang dilakukan memiliki semangat perubahan yang mulia untuk menghasilkan karya demi kemajuan bangsa dan negara.

Ia berharap, peringatan hari jadi ini jadi momentum refleksi untuk menghargai jasa pahlawan di masa lalu dengan menghadirkan kebermanfaatan bagi masyarakat pada saat ini.

“Peringatan hari jadi momentum bagi kita semua sebagai masa lalu yang sangat bernilai, sebagai referensi masa depan, masa kini karena setiap capaian saat ini kerja keras masa lalu. Maka sebagai wujud syukur kita semua harus bertekad tetap bekerja dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat,” tuturnya.

Sebagai wakil rakyat Kabupaten Purwakarta, Iis Turniasih mendorong pemerintah provinsi Jawa Barat untuk lebih memperhatikan pembangunan infrastruktur dan sarana pendidikan sebagai penunjang Pemerintah Kabupaten dan masyarakatnya.

“Selamat Hari Jadi Kabupaten Purwakarta, apresiasi Kepada pemkab Purwakarta yang terus melaksanakan pembangunan. Tidak lupa, kami mendorong pemerintah provinsi Jawa Barat untuk terus meningkatkan dan mendorong pembangunan infrastruktur dan pendidikan di kabupaten Purwakarta ini,” ujar Iis

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detect

Please consider supporting us by disabling your ad blocker