Weni Dwi Harap Pemberian Imunisasi Polio di Jawa Barat Bisa Merata
Detiktoday.com – Anggota DPRD Jabar Weni Dwi Aprianti mengatakan bahwa imunisasi Polio harus dapat dilaksanakan secara merata di seluruh daerah di Jawa Barat.
“Klaim Pemerintah Provinsi Jabar tentang anak yang sudah mendapatkan imunisasi Polio, dilaporkan mencapai 3,2 juta anak dari target 3,9 juta anak, dari anak yang belum tercover imunisasi Polio, yang mencapai 700.000 anak harus dituntaskan untuk waktu ke depan harus bisa mendapatkan vaksinasi polio,” ujar Weni Dwi saat dihubungi, Senin 9 Mei 2023.
Sehubungan dengan itu, lanjut Weni, perlu dibuat manajemen waktu penambahan waktu imunisasi.
“Hal lain yang perlu dilakukan Pemerintah Provinsi adalah koordinasi sampai ke tingkat desa untuk mengevaluasi faktor-faktor apa saja yang menyebabkan sebagian anak belum dapat diberikan imunisasi Polio,” ujarnya.
Hal terpenting, jika Jabar ingin bebas dari penyakit polio seluruh anak usia 0-59 bulan harus mendapatkan imunisasi polio.
“Jika target 100 persen anak 0-59 bulan belum terpenuhi di Bulan April lalu, untuk mewujudkan pemerataan imunisasi perlu perpanjangan waktu imunisasi itu bisa menjadi opsi solusi agar Jabar bebas polio,” ungkapnya.
Kendati demikian, Weni mengapresiasi langkah pemerintah tersebut sebagai upaya menekan kemunculan kejadian luar biasa seperti temuan kasus polio di Kabupaten Purwakarta pada pertengahan Maret 2023 lalu.
“Kejadian polio itu menjadi potret risiko yang meningkat, adapun pemerintah terus berupaya mengintensifkan imunisasi merupakan langkah yang tepat dan kami apresiasi, mengingat mobilitas masyarakat saat liburan hari Raya Idul Fitri sangat berpotensi munculnya penularan,” imbuh Legislator PDI Perjuangan asal Dapil IV Kabupaten Cianjur ini.
Seperti diketahui, pasca pandemi Covid-19, pekan imunisasi rutin terutama penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi (PD3I) bakal diintensifkan yang dilakukan pemerintah.