ADHIKARYA PARLEMEN

Weni Dwi: Implementasi Aturan atau Perda untuk Masyarakat Harus Benar-Benar Diperjuangkan

Detiktoday.com – Anggota DPRD Jabar Weni Dwi Aprianti, S.Ab. mengatakan implementasi aturan atau Perda yang menyentuh masyarakat ini yang harus benar-benar diperjuangkan.

“Jangan sampai Produk hukum ini hanya mengedepankan kepentingan sejumlah golongan baik swasta, atau pengusaha, tetapi kita harus berusaha berjuang demi kepentingan masyarakat,” ujarnya.

Hal ini disampaikan Weni saat mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Fraksi PDI Perjuangan, yang diikuti Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia, dan dilaksanakan mulai tanggal 13 – 16 juni 2022 di Jakarta.

Menurut Weni, Bimtek selain menambah wawasan dalam meningkatkan kinerja anggota DPRD, materi kegiatan Bimtek juga menekankan peran wakil rakyat dalam menjalankan tiga tugas pokok dan fungsi sebagai anggota DPRD, antara lain, fungsi pengawasan, fungsi anggaran dan fungsi Legislasi.

“Ini adalah sarana untuk pengayaan wawasan anggota DPRD, sehingga momen ini penting bagi kami untuk diikuti dengan sebaik-baiknya,” ungkap Legislator PDI Perjuangan asal Dapil Jabar IV Kabupaten Cianjur ini.

Ia menuturkan, padatnya materi yang disampaikan para narasumber yang berkompeten di bidangnya, sangat membantu dan menginspirasi untuk bisa diimplementasikan dalam kehidupan bermasyarakat.

Bimtek dilaksanakan dalam rangka menambah wawasan dan pemahaman anggota legislatif dalam bekerja mengawal dan menjalankan roda pemerintahan yang baik, sehingga terwujudnya kesejahteraan rakyat.

“Kami sangat bersyukur dengan adanya bimtek ini tentu dapat meningkatkan wawasan bagaimana tata cara menjalankan roda pemerintahan yang baik, serta tata cara pengelolaan keuangan daerah,” ujar Weni.

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detect

Please consider supporting us by disabling your ad blocker