ADHIKARYA PARLEMEN

Abdy Yuhana Sebut Zonasi Sekolah untuk Pemerataan Pendidikan

Detiktoday.com – Anggota DPRD Jabar, Dr. H. Abdy Yuhana, SH., MH., mengatakan kebijakan zonasi sekolah dan PPDB dimaksudkan untuk memberikan kesempatan seluas mungkin bagi sebanyak mungkin masyarakat. Pemerataan kesempatan mengenyam pendidikan menjadi semangatnya.

Hal ini disampaikan Abdy menanggapi aspirasi masyarakat saat Reses III di Desa Sagalaherang, Kec. Sagalaherang, Kab. Subang, Senin 7 Agustus 2023.

Dalam reses ini, Abdy menerangkan pentingnya kegiatan reses yang tujuannya untuk juga menyerap aspirasi dari masyarakat.

“Jadi Bapak/Ibu, kegiatan reses ini bertujuan supaya anggota legislatif dapat menyerap sebanyak mungkin aspirasi dan secara langsung berkomunikasi dengan masyarakat di daerah,” terang legislator PDI Perjuangan Dapil Jabar XI tersebut.

Dalam dialog ini, Abdy menerima banyak aspirasi dari masyarakat, terutama terkait zonasi dan PPDB.

Menanggapi banyaknya keluhan peserta reses atas penerapan zonasi sekolah dan PPDB yang dirasa masih banyak kekurangan, Abdy mengatakan akan mendorong pihak terkait melakukan evaluasi dan penyesuaian.

“Kita dorong pihak terkait melakukan penyesuaian, sehingga cita-cita pendidikan untuk semua dapat terwujud tanpa merugikan pihak manapun,” terang Ketua Dewan Pembina Berdesa tersebut.

Dalam kegiatan reses ini, Abdy juga membagikan paket sembako bagi peserta reses.

“Pembagian paket sembako ini menjadi bukti kehadiran PDI Perjuangan dan para kader partainya di tengah masyarakat. Bukti bahwa PDI Perjuangan adalah bagian dari masyarakat,” ujarnya.

Abdy juga berharap masyarakat dapat terus menebarkan semangat gotong royong di lingkungan sekitar.

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detect

Please consider supporting us by disabling your ad blocker