Nasional

Bill Gates Salurkan Hibah Rp2,6 Triliun ke Indonesia, Fokus ke Sektor Kesehatan

Detiktoday.com – Pendiri Gates Foundation, Bill Gates, tercatat telah mengucurkan hibah senilai 159 juta dolar AS atau sekitar Rp2,6 triliun ke Indonesia. Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan hal ini usai melakukan pertemuan bilateral dengan Bill Gates di Istana Merdeka, Jakarta.

Menurut Presiden Prabowo, dana hibah tersebut sebagian besar dialokasikan untuk mendukung program kesehatan masyarakat.

“Beliau sudah membantu Indonesia sejak tahun 2009. Dari total 159 juta dolar, sekitar 119 juta dolar diberikan untuk sektor kesehatan,” ujar Prabowo.

Selain kesehatan, dana hibah juga disalurkan ke bidang pertanian dan teknologi masing-masing sebesar 5 juta dolar, serta bantuan lintas sektor sosial lainnya mencapai lebih dari 28 juta dolar.

Presiden menilai, kontribusi Gates Foundation telah memberikan pengaruh besar terhadap peningkatan akses obat-obatan dan vaksin. Ia juga menyoroti pentingnya peran lembaga tersebut dalam pengembangan teknologi vaksin.

“Gates Foundation telah membantu menyediakan vaksin polio senilai sekitar Rp1,3 triliun. Mereka juga tengah mengembangkan teknologi vaksin terbaru, termasuk vaksin TBC berbasis mRNA untuk kebutuhan global,” jelas Prabowo.

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detect

Please consider supporting us by disabling your ad blocker