ADHIKARYA PARLEMEN

Iis Turniasih: Idul Fitri Momentum Wujudkan Kehidupan Sejahtera

Detiktoday.com – Anggota Komisi IV DPRD Jabar Hj. Iis Turniasih menyebut momentum perayaan Hari Raya Idul Fitri harus dijadikan titik awal tekad dan usaha untuk mewujudkan kehidupan yang sejahtera. Untuk itu, Iis mengajak seluruh umat Muslim pada khususnya masyarakat Jawa Barat untuk terus menjaga persatuan.

“Semoga di hari yang fitri dan hari yang suci ini, kami semua dapat diberikan berkah dan rahmat berupa kesehatan, keselamatan, dan kesejahteraan dengan tetap menjaga gotong royong dan persatuan antara umat beragama,” imbuh Legislator PDI Perjuangan asal Dapil X Jabar Kabupaten Purwakarta dan Karawang ini.

Iis menyampaikan mohon maaf lahir dan batin kepada unsur pimpinan Dewan DPRD Jabar, para anggota DPRD Jaba baik di Komisi maupun fraksi, jajaran Sekretariat DPRD Jabar, unsur Eksekutif dari Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat, serta segenap Dinas yang ada di lingkungan Provinsi Jawa Barat, para Kader PDI Perjuangan baik di DPD Jawa Barat, DPC, PAC, Ranting dan anak ranting di seluruh Jawa Barat dan utamanya adalah seluruh masyarakat Jawa Barat.

Iis juga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H kepada seluruh umat muslim khususnya yang ada di Jawa Barat.

Menurut Iis, perayaan hari besar umat Islam tak sekedar momen saling memaafkan kepada sesama manusia, akan tetapi, Idul Fitri adalah hari menumbuhkan sikap toleransi kehidupan kekeluargaan untuk semua umat muslim.

“Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah, kepada seluruh umat muslim, di hari kemenangan ini mari kita maknai bersama perayaan ini dengan saling mengasihi, saling menghormati antar sesama, serta menumbuhkan sikap toleransi beragama” ujar Iis Turniasih saat dikonfirmasi, Selasa 9 April 2024.

“Kami menyampaikan Mohon maaf lahir dan Bathin, semoga amal ibadah yang telah kita laksanakan selama bulan suci Ramadan ini menjadi ladang amal dan bisa dilipat gandakan,” pungkasnya.

Hari Raya Lebaran atau yang juga dikenal dengan istilah Idul Fitri, merupakan perayaan besar bagi umat Muslim di seluruh dunia yang telah melaksanakan ibadah puasa di bulan suci Ramadan 1445 H tahun 2024 Masehi.

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detect

Please consider supporting us by disabling your ad blocker