Akun Srikandi Penting Optimalisasi
Rengat, Riau – DetikToday.Com- Kepala Dinas Kominfo Indragiri Hulu, Riau Jawalter mengatakan, aplikasi akun Sistim Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi (Srikandi) sangat penting untuk meningkatkan kinerja seluruh perkantoran pemerintah di Inhu.
“Karena, adanya perubahan sistem manual ke digitalisasi terutama pelayanan administrasi dan kearsipan,” katanya di Rengat.
Maka, untuk optimalisasi aplikasi Srikandi itu, Tim Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Inhu akan berkolaborasi dengan Kominfo. Dan, secara nasional program ini sudah berjalan dengan baik.
Sebagai pengelola utama akun resmi ini di Inhu adalah Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Inhu dan akan dibantu tenaga IT dari Dinas Kominfo agar akun Srikandi lebih baik dan optimal.
“Selama ini, aplikasi Srikandi sudah live di Inhu, namun perlu lebih maksimal dan diketahui secara menyeluruh,” ujarnya.
Sedangkan, Plt Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Inhu Joni Maryanto menyebutkan, program akun ini sudah berjalan, namun tetap membutuhkan dukungan semua pihak untuk lebih memaksimalkannya.
Sosialisasi dan penyebarluasan informasi sudah dilakukan hingga ke tingkat kecamatan, dalam waktu dekat akan di laounching oleh Bupati Indragiri Hulu Rezita Meylani Yopi.
“Aplikasi ini penting dan semua instansi bisa memanfaatkannya secara maksimal,” ujarnya.
Aplikasi ini secara nasional sudah berjalan baik, Indragiri Hulu nomor 5 sudah menggunakan akun resmi Srikandi ini se Jawa dan Se Sumatra.
Saat ini, semua berbasis IT, perubahan dari sistem manual ke sistem digitalisasi. Sehingga, program aplikasi umum Srikandi sangat cocok untuk meningkatkan kinerja. (Asri)