ADHIKARYA PARLEMEN

Weni Dwi Aprianti : Merawat Lingkungan bentuk kepedulian PDIP menjaga alam

detiktoday.com – Gerakan menjaga lingkungan merupakan bentuk kepedulian partai untuk menjaga alam dan lingkungan sebagaimana instruksi Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

Hal itu disampaikan Weni disela-sela kegiatan aksi bersih-bersih Daerah Aliran Sungai (DAS) Ciliwung dan penanaman pohon di Banjir Kanal Timur (BKT), Jakarta Timur, Minggu.

“Ibu Megawati adalah sosok negarawan yang sangat konsen dalam menjaga alam. Kami diinstruksikan untuk menanam tanaman-tanaman langka serta berbagai tumbuhan yang dapat menjaga kedaulatan pangan kita,” kata Weni.

Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) untuk ribuan anggota DPRD seluruh Indonesia di Jakarta.

Bimtek dilaksanakan hingga hari Senin 10 Januari 2022 dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun PDI Perjuangan ke 49.

Dalam acara tersebut, anggota DPRD Jabar dari Fraksi PDI Perjuangan Weni Dwi Aprianti, S.Ab., turut hadir mengikuti serangkaian acara yang digelar.

“Ya, saya sangat berterimakasih kepada DPP PDI Perjuangan yang sudah membuat acara ulang tahun PDI Perjuangan ke 49 tahun. Kita semua tentunya bisa silaturahmi sesama kader PDI Perjuangan se-Indonesia,” ujar Weni saat dikonfirmasi, Minggu 10 Januari 2022.

Weni menuturkan, sebelumnya, Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Prof Dr. (H.C.) Hj. Megawati Sukarno Putri dalam arahannya secara daring di Jakarta, Minggu, meminta seluruh kader berefleksi dan memanaskan terus jiwa perjuangan seperti ditunjukkan oleh Proklamator RI Ir. Soekarno.

Selain Bimtek, dalam kegiatan Hari Ulang Tahun tersebut dilaksanakan pula aksi dan gerakan menanam pohon sebagai bentuk kepedulian kader partai PDIP yang ingin terus merawat dan menjaga lingkungan dan alam, sebagaimana instruksi Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

“Kali ini memang kegiatan lainnya adalah menggelar aksi bersih-bersih di 15 titik Daerah Aliran Sungai (DAS) Ciliwung dengan menanam pohon dan tentunya aksi ini sesuai arahan Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Prof Dr. (H.C.) Hj. Megawati Soekarnoputri untuk merawat lingkungan. Beliau berpesan dalam merawat ibu pertiwi melalui gerakan menanam pohon tentunya kita semua dapat membentuk oksigen bagi kehidupan kita semua,” paparnya.

Anggota Komisi V DPRD Jabar ini menegaskan bahwa menjaga keberlangsungan lingkungan yang sehat adalah bagian dari nafas gerak kepartaian PDI Perjuangan.

“Sesuai arahan ibu Ketua Umum, bagi kami berpolitik itu adalah membangun peradaban. Dan upaya memajukan umat manusia ini akan terwujud jika alam dan lingkungan sebagai daya dukungnya berada dalam kondisi yang sehat dan lestari,” jelas Weni.

Show More

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button

Adblock Detect

Please consider supporting us by disabling your ad blocker