DPRD Jabar Weni Dwi Nilai Pasar Murah Sangat Membantu Masyarakat
Detiktoday.com – Anggota Komisi V DPRD Jabar, Weni Dwi Aprianti, S.Ab. menilai pasar murah sangat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan bahan pokok pada bulan puasa dan menyambut Lebaran.
“Hingga saat ini kami masih menerima keluhan masyarakat terkait minyak goreng curah yang harganya masih melampaui harga eceran tertinggi (HET) Rp 14 ribu per liter atau Rp 15.500 per kilogram, oleh karenanya, kami meminta pemerintah untuk memperbanyak operasi pasar untuk membantu masyarakat,” ujarnya.
Selain itu, Weni minta pemerintah turun langsung ke pasar untuk mengecek dan mengetahui stok bahan pokok menjelang Lebaran 2022.
“Seperti kita ketahui bersama, umumnya bahan pokok dibutuhkan masyarakat itu, seperti beras, gula dan minyak goreng, daging ayam atau daging sapi menjdi komoditi masyarakat. Oleh sebab itu, pemerintah harus pastikan ketersediaan bahan ini,” kata Weni saat dikonfirmasi, Senin 25 April 2022.
Ia menilai, harga bahan pokok yang berlangsung selama bulan Ramadhan 1443 H menjelang hari raya Idul Fitri dirasakannya sudah mulai bergerak naik.
“Jelang lebaran memang sejumlah komoditi mulai naik, hal ini dirasakan masyarakat dan hasil penelusuran di pasar tradisional,” imbuhnya.